Selayang Pandang Desa Cinta Damai

Selayang Pandang Desa Cinta Damai

KONDISI DAN SEJARAH DESA

Desa Cinta Damai adalah nama suatu wilayah di Kecamatan Tapung Hilir Kabupaten Kampar ini yang menurut beberapa tokoh masyarakat Desa Cinta Damai keberedaan sebuah mata air berbentuk sumur diwilayah tersebut yang konon sumur tersebut tidak pernah kering walaupun musim kemarau, dan diyakini sumur tersebut terhubung dengan sungai-sungai kecil dibawah tanah yang pada musin hujan dapat dengan cepat meresap air hujan yang mengegenangi wilayah tersebut.

Desa Cinta Damai mulai terbentuk dimulai pada tahun 1985 melalui program pemerintah Transmigrasi Sosial dari daerah Jawa Tengah yang pada saat itu berjumlah 100 KK dan dipimpin oleh seorang Kepala Unit Perseroan Transmasi ( KUPT ) dari Departemen Sosial yang bernama Ruswaldi pada tahun 1985 Pengelola Desa Diserahkan Kepada Pemerintah Daerah Provinsi Riau, yang selanjutnya dilakukan Pemilihan kepala Desa yang pertama dan terpilih Bapak ( SUKARDI RETNO RAHARJO ). Tanah yang digunakan untuk lokasi Desa Cinta Damai penyerahan Marga Proatin XII ( Nenek Mamak ). Pada masa pemerintahan Kepala Desa pertama  Kegiatan Pemerintahan Desa Cinta Damai menyusun dan menata kelembagaan kelompok masyarakat tersebut walaupun masih bersifat sederhana. Mulai dari pembagian regu yang nantinya berkembang menjadi dusun dan penataan kelompok – kelompok pertanian yang lain. Pada saat itu kegiatan kelompok masyarakat ini banyak bekerja pada sektor pertanian dan pada kelompok kecil pada sektor perkebunan. Namun karena pada pendatang waktu itu berasal dari desa maka banyak juga yang membawa hewan ternak dan sebagian mengembangkannya di Desa Cinta Damai ini.  

Selanjutnya setelah periode masa pemerintahan Kepala Desa Bapak (SUKARDI RETNO RAHARJO) habis, dan terbentuk panitia pilkades sekaligus membuka penjaringan calon kades, dan pada waktu itu calon diikuti oleh 2 (dua) orang calon, adapun calon , Bapak Rohman Hidayat dan Bapak Ruslan dan masyarakat Desa Cinta Damai memilih Pemimpin Baru pada tahun 2000, dan yang terpilih Bapak RUSLAN, namun jabatan belum selesai timbul berbagai masalah, akhirnya diteruskan oleh pejabat sementara (Pjs) kepala desa dari periode 2001 s/d 2003,  masa jabatan lebih kurang pada waktu itu selama 2 tahun, akhirnya BPD membuka lagi penjaringan Calon Kepala Desa Periode tahun 2004 s/d 2009 dan , pemilihan Kepala Desa dilakukan secara langsung yang diikuti oleh Dua Orang Calon, dan masyarakat Desa Cinta Damai untuk ketiga kalinya melakukan pemilihan Kepala Desa dengan cara seperti pemilihan kepala desa pada saat sekarang ini ,dengan beberapa calon kades yang sebelumnya melakukan adu visi dan misi dalam rencana pembangunan Desa Cinta Damai pada pemilihan Kepala Desa tahun 2004 s/d 2009  yang terpilih menjadi kepala Desa adalah Bapak SUKARJO yang menjabat selama 2 (dua) periode, Namun pada periode kedua Jabatan Beliau Tidak selesai pada masanya, dikarena beliau meninggal dunia pada tanggal 05 Oktober 2014,  dan  akhirnya tepat pada bulan Oktober 2014 Bapak Kepala Desa di nonaktifkan, selanjutnya jabatan di teruskan Oleh Pejabat Sementara ( PJS ) Yaitu Bapak SUWARDI, Jabatan PJS Berlangsung selama 6 Bulan, bulan November 2014 sampai dengan bulan Mei 2015. Kemudian menginjak pertengahan Bulan Mei 2015 Jabatan Kepala Desa di teruskan oleh Pejabat Sementara (PJS) yaitu Bapak KHAERUDIN.S.Sos. Namun dengan berakhirnya masa jabatan selama 07 Bulan terhitung mulai dari Bulan Mei 2015 sampai dengan pertengahan Bulan Desember 2016 sudah habis, maka terbentuklah panitia pilkades sekaligus membuka penjaringan Bakal Calon Kades dan kemudian menjadi Calon Kades. Yang di ikuti oleh 3 calon, yaitu Bapak BASFANI, Bapak YONA RUSWIYADI dan Bapak KASIYONO. Kemudian masyarakat Desa Cinta Damai memilih pemimpin baru dengan karekter pemuda penuh semangat untuk melakukan perubahan kemajuan desa yang lebih posotif dan yang terpilih adalah Bapak BASFANI sebagai Kepala Desa Cinta Damai dengan masa jabatan 2016 s/d 2021.

Selanjutnya setelah  habis masa periode  pemerintahan Bapak BASFANI  masyarakat Desa Cinta Damai memilih Pemimpin Baru pada tahun 2021,  masyarakat Desa Cinta Damai untuk Ke Lima  kalinya melakukan pemilihan Kepala Desa dengan cara seperti pemilihan kepala desa pada saat sekarang ini, dengan Dua Orang Calon  kades yang sebelumnya melakukan adu visi dan misi dalam rencana pembangunan Desa Cinta Damai, pada pemilihan Kepala Desa tahun 2021 (LEGIMAN, S.A.P) terpilih untuk memimpin Desa Cinta Damai pada Periode 2021-2027.

perkembangan sejarah Desa Cinta Damai adalah sebagai berikut :

Tabel  1.

Sejarah Perkembangan Desa

Tahun Kejadian

Peristiwa baik

Peristiwa Buruk

 

1985

Unit Pemukiman Transmigrasi UPT 1 pertama kali yang dipimpin Oleh Bapak Alex Sitomurung.

Banyaknya Warga Desa yang pindah keluar desa akibat dari buruknya kondisi ekonomi di desa.

 

1985

Terbentuknya Desa Cinta Damai yang pertama kali dipimpin kepala UPT 11 yang bernama Bapak Rizal

Banyaknya Warga Desa yang pindah keluar desa akibat dari buruknya kondisi ekonomi di desa.

 

1990

Sudah menjadi Desa Definitif dan melakukan kerja sama dengan PT Ramajaya Pramukti dan sekolah SD (3 Lokal) yang pembinannya dari masyarakat tranmigrasi sendiri dibawah pimpinan SUKARDI RETNO RAHARJO.

Banyak Anak-anak yang tidak bisa bersekolah karna faktor ekonomi.

 

1996

Sudah Dibentuk Tempat Pelatihan masyarakat semacam sekolah TK yang pembinanya dari masyarakat transmigrasi sendiri

Banyaknya Warga Desa yang pindah keluar desa akibat dari buruknya kondisi ekonomi di desa.

1197

Masyarakat dengan Perusahaan MOU Kerja sama pengelolahan lahan kelapa sawit.

Kehidupan Masyarakat belum begitu baik dalam perekonomian sehingga banyak yang menjual lahan nya.

 

 

2001

Sudah Dibentuk Tempat Pelatihan masyarakat semacam sekolah MDA yang pembinanya dari masyarakat transmigrasi sendiri

Banyaknya Warga Desa yang pindah keluar desa akibat dari buruknya kondisi ekonomi di desa.

2004

Dibawah pimpinan Bapak SUKARJO Pemerintahan Desa Cinta Damai sudah banyak perubahan dalam bidang ekonomi, pembangunan, dan pembinaan organisasi.

Kehidupan Masyarakat sudah lumayan membaik dalam perekonomian sehingga taraf hidup masyarakat semakin membaik.

2010

Sudah Dibentuk Tempat Pelatihan masyarakat semacam sekolah PAUD yang pembinanya dari masyarakat transmigrasi sendiri

Banyaknya Warga Desa yang pindah keluar desa akibat dari buruknya kondisi ekonomi di desa.

 

Sudah  banyak perubahan di bidang pembangunan infrastruktur, dengan adanya bangunan gedung serbaguna sebagai pusat kegiatan masyarakat

Masyarakat belum banyak yang memanfaatkan gedung serbaguna sebagai sarana dalam setiap kegiatan.

2015

Sudah dibanguna fasilitas air bersih dari pemerintah pusat yaitu PAMSIMAS sebagai sarana untuk meningkatkan kualitas sanitasi air yang sehat di masyarakat

Banyaknya masyarakat yang belum memanfaatkan sanitasi air bersih secara menyeluruh

2016

Sudah dibangun infrastruktur berupa drainase jalan utama/poros desa sebagai langkah mengantisipasi genangan air di jalan pada saat musim penghujan

Minimnya kesadaran masyarakat dalam melakukan perawatan drainase tersebut sehingga terjadi pendangkalan yang diakibatkan tumpukan sampah di beberapa tiitk

2016

Sudah dibangun infrastruktur berupa semensasi jalan desa disetiap lingkungan kadus, guna untuk mempermudah warga dalam akses transportasi

Kurangnya kesadaran masyarakat dalam melakukan perawatan sehingga jalan semenisasi sudah banyak yang belubang.

2016

Dibangunnya infrastruktur desa berupa WC umum di area pasar sebagai sarana sanitasi kebersihan.

Kurangnya kesadaran masyarakat dalam menjaga kebersihan

2016

Sudah dibangun infrastruktur berupa aspal hotmix jalan poros desa yang menghubungkan desa Cinta Damai dengan desa Kota Bangun

Masayarakat masih banyak yang Mengabaikan tata tertib dalam berlalulintas, sehingga dapat mebahayakan diri sendiri dan orang lain

2016

Sudah dilakukan renovasi bangunan gedung serbaguna, dalam upaya untuk lebih meningkatkan fungsi dan manfaat bagi masyarakat

Kurangnya kesadaran masyarakat dalam memanfaatkan gedung tersebut dalam setiap kegiatan event desa dan juga dalam menjaga kebersihan gedung

2016

Sudah dilakukan renovasi bangunan pagar makam muslim desa dan pembangunan-pembangunan infrastruktur desa lainnya mulai dari seminisasi hingga drainase.

Kurangnya kesadaran masyarakat dalam pemeliharaan bangunan dan pemanfaatan bangunan tersebut

2017

pembangunan-pembangunan infrastruktur desa lainnya mulai dari seminisasi hingga drainase hingga box culvert.

Kurangnya kesdaran masyarakat dalam pemeliharaan bangunan dan pemanfaatan bangunan tersebut

2018

pembangunan-pembangunan infrastruktur desa lainnya mulai dari seminisasi hingga drainase, box culvert, pelatihan-pelatihan kelompok usaha untuk meningkatkan Sumber Daya manusia/SDM. Pemberian  bibit tanaman kepada masyarakat sebagai produk unggulan desa

Kurangnya kesadaran masyarakat dalam pemeliharaan bangunan dan pemanfaatan bangunan tersebut, dan juga kurangnya modal dalam berusaha sehinga kelompok-kelompok yang dibina belum bisa memanfaatkan ilmu yang didapat pada saat pelatihan

2019

pembangunan-pembangunan infrastruktur desa lainnya mulai dari seminisasi hingga drainase, box culvert, pelatihan-pelatihan kelompok usaha untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia. Pemberian bantuan langsung tunai kepada masyakat yang kurang mampu

Kurangnya kesadaran masyarakat dalam pemeliharaan bangunan dan pemanfaatan bangunan tersebut, dan juga kurangnya modal dalam berusaha sehinga kelompok-kelompok yang dibina belum bisa memanfaatkan ilmu yang didapat pada saat pelatihan

2020

pembangunan-pembangunan infrastruktur desa lainnya mulai dari seminisasi hingga drainase, box culvert, pelatihan-pelatihan computer untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia. Pemberian bantuan langsung tunai kepada masyakat yang kurang mampu, dan program pencegahan dan penanggulangan bencana  non alam

Kurangnya kesadaran masyarakat dalam pemeliharaan bangunan dan pemanfaatan bangunan tersebut, dan juga kurangnya modal dalam berusaha sehinga kelompok-kelompok yang dibina belum bisa memanfaatkan ilmu yang didapat pada saat pelatihan, kurangnya kesadaran masyarakat dalam pencegahan penularan wabah penyakit yang diakibatkan oleh virus

2021

pembangunan-pembangunan infrastruktur desa lainnya mulai dari seminisasi hingga drainase, box culvert, pembangunan gedung posyandu, pelatihan-pelatihan untuk meningkatkan Kapasitas Sumber Daya Manusia. Pemberian bantuan langsung tunai kepada masyakat yang kurang mampu, dan program pencegahan dan penanggulangan bencana  non alam

Kuarang maksimalnya pembangunan infrastruktur akibat pandemic wabah penyakit, kurang sadarnya masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan dalam mengantisipasi terjadi penyebaran virus penyakit di masyarakat.

 

2.1.2. Demografi

Potensi yang dimiliki Desa Cinta Damai adalah sumberdaya alam yang dimiliki desa seperti Lahan Kosong, Sungai, Rawa, Perkebunan, Hutan Belukar yang pada saat ini belum dimanfaatkan secara maksimal .

  1. Batas Wilayah Desa

Batas wilayah adalah dimana tempat atau letak keadaan daerah yang mempunya tapal batas yang telah ditentukan berdasar aturan yang ada. Desa Cinta Damai terletak di dalam wilayah  Kecamatan Tapung Hilir  Kabupaten Kampar Provinsi Riau. Dengan letak geografi yaitu diantara :

 

 

 

Tabel 2.

Batas Wilayah

BATAS

DESA/KELURAHAN

KECAMATAN

SEBELAH UTARA

TELAGA SAM-SAM

KANDIS

SEBELAH TIMUR

DESA KOTA BANGUN 

TAPUNG HILIR

SEBELAH SELATAN

DESA KOTA AMAN

TAPUNG HILIR

SEBELAH BARAT

DESA BERINGIN LESTARI

TAPUNG HILIR

 

Berdasarkan analisa tabel diatas dapat disimpulkan bahwa sebelah  utara  Desa Cinta Damai berbatasan  langsung dengan PT. IVO MAS TUNGGAL yaitu sebuah Perkebunan Kelapa Sawit Nanggala milik perusahaan swasta yang terletak di Desa Telaga Sam-Sam Kecamatan Kandis Kabupaten Siak. Batas wilayah sebelah timur Desa Cinta Damai berbatasan langsung dengan perkebunan kelapa sawit plasma milik warga Desa Kota Bangun Kecamatan Tapung Hilir Kabupaten Kampar dan sebelah selatan berbatasan dengan perkebunan Kelapa sawit Devisi II PT. RAMA BHAKTI Desa Kota Aman Kecamatan Tapung Hilir Kabupaten Kampar. Begitu juga sebelah  barat berbatasan langsung dengan perkebunan kelapa sawit plasma milik warga dan perkebunan kelapa sawit swasta milik perusahaan PT. RAMA BHAKTI Devisi I yang terletak di Desa Beringin Lestari Kecamatan Tapung Hilir Kabupaten Kampar.

  1. Luas Wilayah Desa

Luas wilayah Desa Cinta Damai adalah 1.428,87 Ha dimana 95%  berupa  daratan  yang dimanfaatkan sebagai lahan perkebunan kelapa sawit dan sebagian kecil area pemukiman warga serta perkantoran dan fasilitas umum yang lainnya. Kemudian 5% nya adalah tanah rawa yang juga dimanfaatkan sebagai lahan perkebunan kelapa sawit. Pembagiannya bisa dilihat tabel dibawah ini.

Tabel 3.

Luas wilayah Menurut Jenis Penggunaanya

Jenis Fasilitas Umum

Keberadaan

(P=Ada)

Luas (Ha)

  1. Kas Desa/Kelurahan (a+b+c+d) :

ü

 

  1. Tanah bengkok