Selayang Pandang Desa Kota Baru

Selayang Pandang Desa Kota Baru

 

P R O F I L   D E S A

 

2.1.

KONDISI DESA

 

 

 

 

 

2.1.1.

Sejarah Desa

Desa Kota Baru adalah nama suatu wilayah di Kecamatan Tapung Hilir Kabupaten Kampar.  Desa Kota Baru mulai terbentuk dimulai pada tahun 1986 melalui program pemerintah Transmigrasi Sosial dari daerah Jawa, baik Jawa Barat, Jawa Timur dan Jawa Tengah,  yang pada saat itu berjumlah 500 KK dan dipimpin oleh seorang Kepala Unit Perseroan Transmigrasi ( KUPT ) dari Departemen Sosial. pada tahun 1985 Pengelola Desa Diserahkan Kepada Pemerintah Daerah Provinsi Riau, yang selanjutnya dilakukan Pemilihan kepala Desa yang pertama dan terpilih Bapak ( PURWADI ). Pada masa pemerintahan Kepala Desa pertama ini Kegiatan Desa Kota Baru banyak digunakan untuk menata kelembagaan kelompok masyarakat tersebut walaupun masih bersifat sederhana. Mulai dari pembagian regu yang nantinya berkembang menjadi dusun dan penataan kelompok – kelompok pertanian yang lain. Pada saat itu kegiatan kelompok masyarakat ini banyak bekerja pada sektor pertanian dan pada kelompok kecil pada sektor perkebunan. Namun karena pada pendatang waktu itu berasal dari desa maka banyak juga yang membawa hewan ternak dan sebagian mengembangkannya di Desa Kota Baru ini.

Selanjutnya setelah habis masa periode  pemerintahan Bapak PURWADI masyarakat Desa Kota Baru memilih Pemimpin Baru pada tahun 2001 yang bernama Bapak BASRI.K , pemilihan Kepala Desa dilakukan secara langsung yang diikuti oleh Tiga Orang Calon. Selanjutnya pada tahun 2007 masyarakat Desa Kota Baru untuk keduakalinya melakukan pemilihan Kepala Desa dengan cara seperti pemilihan kepala desa pada saat sekarang ini ,dengan beberapa calon kades yang sebelumnya melakukan adu visi dan misi dalam rencana pembangunan Desa Kota Baru pada pemilihan Kepala Desa tahun 2007 ini yang terpilih menjadi kepala Desa adalah Bapak JONTER SIHOMBING. , Selanjutnya setelah  habis masa periode  pemerintahan Bapak JONTER SIHOMBING  masyarakat Desa Kota Baru memilih Pemimpin Baru pada tahun 2013,  masyarakat Desa Kota Baru untuk Ke empat  kalinya melakukan pemilihan Kepala Desa dengan cara seperti pemilihan kepala desa pada saat sekarang ini ,dengan Tiga Orang Calon  kades yang sebelumnya melakukan adu visi dan misi dalam rencana pembangunan Desa Kota Baru pada pemilihan Kepala Desa tahun 2013 ini yang terpilih menjadi   Kepala  Desa  adalah   Bapak IMAM  NAWAWI. Perkembangan Sejarah Desa Kota Baru adalah sebagai berikut :

TABEL  1

SEJARAH PERKEMBANGAN DESA

 

 

Tahun Kejadian

 

Peristiwa baik

Peristiwa Buruk

 

1986

Terbentuknya Desa kota Baru melalui transmigrasi yang dipimpin oleh KUPT, dan telah berdiri sekolah Dasar

Sarana dan prasarana belum memadai.

 

1988

Warga Desa Kota Baru mendapat bantuan Sapi IPAD

 

 

 

 

1990

Kepemimpinan Desa Kota baru beralih dari KUPT menjadi Kepala Desa

 pelayanan ke masyakat kurang baik dikarenakan masa transisi pemimpin

1991

Pembagian sertifikat lahan 1 dan lahan 2

 

 

 

1995

Penanaman kebun sawit dilahan warga yang dibapak angkatkan oleh PT Sinar Mas

Sebagian masyarakat desa tidak mau mengikuti program tersebut

 

2000

 

Pembagian lahan sawit dari PT sinar Mas kepada Pendudk Desa Kota Baru yang mengikutu program bapak angkat kebun sawit

 

 

2001

 

Mendapat bantuan dari Bank Dunia untuk pembangunan Gedung SMP 1 Tapung Hillir

 

 

2001

Pemilihan Kepala Desa Kota Baru dengan Kades terpilih BASRI. K

 

 

 

 

 

 

2002

Pembangunan balai desa

Belum memiliki pertemuan sarana masyarakat

 

 

2007

Pembangunan gedung kantor desa

Pelayanan masyarakat belum maksimal.

 

2007

Pemilihan Kepala Desa Kota Baru yang ketiga yang bernama Bapak  JONTER SIHOMBING

 

 

2008

Mendapat bantuan PNPM RIS dari PU Kampar

Terjadinya banjir dijalan poros desa dikarenakan adanya penyumbatan parit.

 

2009

Program Lanjutan PNPM mandiri Perdesaan yang di danai

Pengajuan pembangunan banyak belum terealisasi

2010

Pemindahan lokasi pasar lama

 ke lokasi pasar baru

Banyaknya masyarakat yang berjualan, dari pada tempatnya

2011

Program Lanjutan PNPM mandiri Perdesaan yang di danai

Pengajuan pembangunan banyak belum terealisasi

2012

Program Lanjutan PNPM mandiri Perdesaan yang di danai

Pengajuan pembangunan banyak belum terealisasi

2013

  • Pemilihan Kepala Desa Kota Baru yang Keempat yang bernama Bapak IMAM NAWAWI
  • Kepala Desa Menyusun Kembali Perangakat- Perangkat di Desa Mulai Dari Posyandu, Por( Karang Taruna ) , LPM dan PKK.
  •  

2014

  • Mendapatkan Bantuan  Bedah  Rumah

 

2015

  • Mendapatkan Bantuan Bedah rumah
  • Perubahan Perangkat Desa
  • Hotmix

 

  • Tahun (1986-19   )  KUPT Taher dan ………. sebagai Sekdes
  • Tahun (19    -2001)  PURWADI dan PRAMONO sebagai sekdes
  • Tahun (2001-2007)  BASRI.K ( Kepala Desa) dan SUNARDI sebagai sekdes
  • Tahun (2007-2013) M. JHONTER.S ( Kepala Desa ) dan ENI SETYA NINGSIH sebagai sekdes
  • Tahun (2013-Sekarang) IMAM NAWAWAI ( Kepala Desa ) dan ENI SETYA NINGSIH sebagai sekdes
         

2.1.2. DEMOGRAFI

  1. Batas Wilayah Desa

Letak geografi  Desa  Kota Baru , terletak diantara :

Sebelah Utara                      : Desa  Kota Garo

Sebelah selatan                   : Desa  Kota Garo

Sebelah Barat                      : Desa  Kota Garo

Sebelah Timur                      : Desa  Suka Maju

  1. Luas Wilayah Desa
  1. Pemukiman                    :  279,75 ha
  2. Pertanian Sawah           : 1160   ha
  3. Ladang/tegalan              :            ha
  4. Hutan                               :..........  ha
  5. Rawa-rawa                      :..........  ha
  6. Perkantoran                    :  3       ha
  7. Sekolah                           :  3       ha
  8. Jalan                                :  0,9     ha
  9. Lapangan sepak bola      :  1       ha
  1. Orbitasi
  1. Jarak ke ibu kota kecamatan terdekat            :  10  KM
  2. Lama jarak tempuh ke ibu kota kecamatan   :  30 Menit
  3. Jarak ke ibu kota kabupetan                            :  80  KM
  4. Lama jarak tempuh ke ibu kota Kabupaten :   2  Jam
  1. Jumlah penduduk berdasarkan jenis kelamin

1. Kepala Keluarga  :  929 KK

2. Laki-laki                 :  1838 Orang

3. Perempuan           :  1796 Orang